AKAN DIREBOOT NETFLIX, INI 6 PEMAIN RESIDENT EVIL TERBARU
Ada Kaya Scodelario, lho!
Resident Evil mungkin memang akan menjadi film adaptasi dari gim yang selalu dinantikan penggemarnya. Setelah kesuksesan film Resident Evil dengan 6 seriesnya, sepertinya para penggemar masih belum terpuaskan. Maka dari itu, Netflix mulai menggarap ulang Resident Evil ini dengan alur cerita dan pemain yang diangkat murni dari gimnya.
Tentunya, hal ini menjadi ketertarikan tersendiri untuk para fans RE (Resident Evil) versi gim. Para fans akan sangat menantikan film ini. Dan kini, filmnya telah mengumumkan siapa saja para pemain yang akan terlibat. Inilah 6 aktor dan aktris yang terlibat dalam film ini.
1. Avan Jogia sebagai Leon S. Kennedy
Avan Tudor Jogian adalah aktor asal Kanada yang berhasil mendapatkan peran utama dalam film Resident Evil garapan Netflix ini, sebagai Leon S. Kennedy.
Aktor kelahiran 9 Februari 1992 ini terkenal dari sitkom Victorious sebagai Beck Oliver, dimana Ariana Grande juga pernah berperan dalam sitkom tersebut.
2. Kaya Scodelario sebagai Claire Redfield
Masih ingat dengan trilogi The Maze Runner? Yup, Kaya Scodelario berhasil memerankan Teresa dalam film tersebut. Tidak hanya itu, Kaya juga sudah sering tampil di beberapa film terkenal, seperti Pirates of The Carribean: Dead Man Tell No Tales dan Crawl.
Perempuan menawan ini juga dipastikan akan memerankan peran penting dalam film RE sebagai Claire Redfield.
3. Neal McDonough sebagai William Birkin
Neal McDonoug sebagai aktor senior juga akan berperan dalam film RE garapan Netflix ini. Ia akan berperan sebagai William Birkin, seorang ilmuwan yang bertanggung jawab atas virus dan kerusakan yang terjadi di Racoon City.
4. Hannah John Kamen sebagai Jill Valentine
Aktris Britania Raya yang pernah berperan dalam sejumlah film ternama, seperti Game of Thrones, Tomb Raider, dan Ant Man and The Wasp juga memerankan peran penting dalam film RE ini sebagai Jill Valentine, dimana Jill ini merupakan karakter kuat yang muncul di gim RE.
5. Robbie Amell sebagai Chris Redfield
Aktor yang mempunyai nama lengkap Robert Patrick Amell IV ini juga akan berperan sebagai Chris Redfield, kakak dari Claire Redfield. Wah, Robbie dan Kaya bakal jadi kakak-adik, nih.
6. Tom Hopper sebagai Albert Wesker
Dan, yang terakhir, karakter yang tidak pernah hilang dari franchise gim RE, yaitu Albert Wesker. Karakter Albert Wesker ini akan diperankan oleh aktor Tom Hopper. Untuk kalian yang suka serial The Umbrella Academy, selamat! Kalian akan bertemu dengan Luther Hargreeves yang akan selalu pakai kacamata. Benar-benar tidak sabar, ya.
Nah, itulah 6 aktor dan aktris yang akan berperan sebagai karakter-karakter penting dalam film Resident Evil garapan Netflix. Menurut kalian cocok kah dengan karakter-karakter dalam gimnya? Jawab di kolom komentar ya!
No comments: